APA YANG BARU

Saturday 31 October 2015

Don't Be Lazy


Tema kita kali ini adalah "Don't Be Lazy" yang berarti "Jangan Menjadi Malas". Malas adalah penyakit yang tidak langka, yang pasti pernah terjadi di setiap orang. Kemalasan biasanya terjadi karena keinginan yang terjadi pada diri kita sendiri akibat dari suatu persoalan yang ingin kita hindari. Contohnya mengerjakan PR, belajar, dan lain-lain. Sifat kemalasan dapat berakibat buruk pada diri kita sendiri. Karena kemalasan adalah hal yang terjadi jika kita ingin melepaskan atau mengalihkan tanggung jawab kita dari suatu tugas yang seharusnya kita lakukan. Rasa malas itu sangat mudah muncul dalam diri kita pada kegiatan sehari-hari, maka kemalasan bisa jadi dapat membuat tingkat cara bekerja kita menjadi menurun, bahkan bisa membuat kita tidak bisa mencapai suatu hal yang lebih baik atau suatu hal yang kita inginkan.


Kemalasan itu sangat buruk karena dapat membuat tugas-tugas, atau PR, ataupun pekerjaan yang seharusnya bisa dikerjakan menjadi menumpuk karena kemalasan tersebut. Hal itu dapat menyebabkan hal-hal yang tidak kita inginkan akan terjadi. Contoh: dipecat dari pekerjaan, karirnya menurun, tidak naik kelas, dan lain-lain. Jangan membiarkan kemalasan itu menjadi rutinitas kita sehari-hari. Karena akan merugikan diri kita sendiri maupun orang lain yang ada di sekitar kita. Dan jangan membiarkan kemalasan itu menjadi hal yang sudah biasa terjadi dalam hidup kita. Karena bila kita malas dalam melakukan segala hal itu bisa merusak segalanya.



Karena itu kita harus bisa membuat komitmen pada diri kita sendiri bahwa kemalasan itu sangat membahayakan dan dapat membuat cita-cita kita tidak bisa tercapai. Apakah anda mau hal itu terjadi? Pasti tidak kan? Maka dari itu belajarlah mulai sekarang jangan menjadi malas dan harus selalu disiplin. Ingat bahwa kunci dari kesuksesan adalah rajin belajar/bekerja, semangat dalam belajar/bekerja, dan lain-lain. Bila Anda ingin mencapai kesuksesan, jangan membiarkan kemalasan itu menggerogoti kehidupan kalian. Bila kalian akan menunda suatu kegiatan atau malas ingat bahwa kemalasan dapat merusak ataupun menghancurkan hidup Anda.

Jangan lupa meninggalkan komen ya!