APA YANG BARU

Saturday 14 November 2015

Be Patient 2

Sorry ya guys… soal yang “Be Patient” pertama itu kayaknya kurang menarik, jadi aku mau kasih episode yg ke – 2.


Sabar itu guys memang mudah untuk diucapkan tetapi susah loh untuk diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Biasanya kalau kita mengucapkan kata sabar berarti kita lagi merasa marah, atau mendapat cobaan yg berat. Masih banyak loh orang yang belum bisa bersabar lalu mengatakan “Sabar Itu Ada Batasnya”. Padahal sejujurnya sabar itu tidak ada batasnya melainkan dari diri kita sendiri. Karena yang menentukan untuk mau bersabar adalah diri kita sendiri bukan orang lain. Bukan juga mulut kita yang mengungkapkan kata-kata “SABAR ITU ADA BATASNYA”. Karena sudah bete dengan masalah yang terjadi pada kita lalu mengatakan “SABAR ITU ADA BATASNYA”. Dengerin ya guys sabar itu indah loh. Nggak ada salahnya kok kalau kita mau bersabar.

Bersabar bukan berarti lemah loh guys. Hanya saja kita menahan diri untuk tidak melakukan tindakan yang dapat merugikan atau merusak gara-gara masalah atau cobaan yang kita alami. Siapa yang bilang sabar itu salah? Tidak benar. Karena dengan bersabar itu kita bisa disukai banyak orang. Sabar adalah sebagian dari iman kita. Bila kita bisa bersabar maka iman kita pun kuat. Dengan bersabar kita bisa menerima pahala dari yang Maha Kuasa. Ingat ya guys kita harus bisa bersabar, bila kita belum bisa bersabar belajar dan berusahalah dari kejadian-kejadian yang pernah terjadi dalam kehidupan kita sehari-hari, karena dari pengalaman-pengalaman yang terjadi kita bisa bersabar.


Banyak contohnya ya ada di “Be Patient” yang pertama. Sorry ya karena sudah bikin kalian kecewa gara-gara “Be Patient” yang pertama, maklum itu hari pertama kali aku buat blog hehehe :p.

Jangan lupa meninggalkan komen ya!